Selasa, 31 Oktober 2017

KARNIVOR Hadir Dengan Menu Monster Memanjakan Lidah Pecinta Steak Daging Sapi

Salah satu faktor utama bisa bertahan hidup adalah makan. Sudah menjadi ciri khas kita sebagai manusia mengkonsumsi makanan untuk kesehatan dan stabilitas tubuh. Saat ini bisa dilihat dari semakin banyaknya jenis makanan, karena semakin tingginya permintaan dan semakin kreatifnya pangsa pasar.

Banyak yang mengatakan mengkonsumsi makanan unik sudah menjadi habbit masyarakat Indonesia. Karena didukung dengan teknologi dan kuatnya informasi yang beredar. Terutama teknik marketing yang bagus dan membuat customer penasaran ingin mencoba sebuah kudapan dan berakhir menjadi ketagihan.

KARNIV.012 Man VS Meat 6 Grand Final


Melalui teknik pendekatan dan habbit KARNIV.012 "Let's Meet Our Meat" salah satu brand dari Altima Group. Karniv.012 pertama sekali hadir pada tanggal 01 Maret 2011 di Bandung. Karniv.012 seperti namanya aalah pemakan daging berinovasi dan membuktikan setelah 6 tahun berkarya menciptakan makanan khusunya daging (steak) menjadi salah satu kuliner di Indonesia. Secara konsistensi kreatif menu dan maintenance customer berhasil membuktikan cabang baru outlet ke 2 Karniv.012 di La Terrazza Summarecon Bekasi.

Pada Sabtu 28 Oktober 2017 menghadirkan event "MAN VS MEAT " yang ke 6 bersama Dwidaya Tour. Dimana setiap perayaan event tahunan rangka ulang tahun Karniv.012 selalu mengadakan kompetisi dengan menu-menu andalannnya berbeda setiap tahunnya. Melalui event ini sangat banyak customer merasa tertantang. Dengan hal ini membuktikan Karniv.012 memberikan kepuasan bagi customer".

Meat Tower Menu Kompetisi


Meat Tower terdiri dari roti burger, daging sapi seberat 1 kg dan sayur lalapan.


Man vs Meat adalah kompetisi makan tercepat dengan porsi monster. Kali ini kompetisinya menghabiskan monster menu Meat Tower terdiri dari roti burger, daging sapi seberat 1 kg dan sayur lalapan. Dengan durasi siapa paling tercepat habis dengan ketentuan tidak boleh dimuntahkan kembali akan didiskualifikasi.

Ibu Chyntia Franciska selaku Senior Marketing Manager Karniv.012 mengatakan "Kali ini pertama Karniv.012 mengadakan grand final kompetisi di Bekasi Man vs Meat ke-6. Menyediakan berbagai aktifitas ada foto booth, games dan menu cemilan ala Karniv.012 untuk menciptakan pengalaman berbeda customer".

Tengah : Ibu Chyntia Franciska selaku Senior Marketing Manager Karniv.012


Tujuan diadakannya Man vs Meat oleh Karniv.012 adalah untuk customer menikmati  pengalaman yang berbeda, selain dari pengalaman makanan di Karniv.012 juga mengikuti kompetisi makan Monster Menu Karniv.012. Selain menikamti makanan customer juga mendapat experience.

Cara mengikuti kompetisi Karniv.012 Man vs Meat sangat mudah hanya dengan registrasi pada outlet Karniv.012 di Bandung dan Bekasi sebesar Rp.200.000,-. Customer akan menghabisakan  Meat Tower dengan waktu cepat. Akan diambil 5 finalis dari tiap outlet dan akan ditandingkan kembali memperebutkan juara pertama. 

Bapak Franciscus selaku perwakilan dari Dwidaya Tour mengatakan "Dwidaya Tour sudah beberapa kali diundang berkolaborasi untuk event Man vs Meat. Dwidaya Tour berpartnership dengan Karniv.012 adalah kerjasama yang memberikan kepuasan bagi customer. 

Kanan : Bapak Franciscus selaku perwakilan dari Dwidaya Tour


Melalui semangat spirit customer mengikuti kompetisi Man vs Meat ini Dwidaya Tour memberikan hadiah berlibur. Karena berlibur adalah menjadi habbit bagi generasi Indonesia. Untuk kompetisi kali ini Dwidaya Tour akan memberikan fasilitas berlibur buat 2 orang ke Bangkok 4D3N kapanpun sesuai dengan agenda dari pemenang.


Pemenang Kompetisi ke Bangkok


Menu-menu andalan Karniv.012 highlight adalah Monster Menu dalam porsi besar yang cocok untuk menu sharing. Selain itu ada juga menu spesial untuk steak sapi ataupun steak ayam dari berbagai jenis dengan harga yang sangat terjangkau. Nah, untuk menikmati steak yang enak, empuk dan dari daging terbaik ada di Karniv.012.

Jalan-jalan ke Bekasi mencari tempat nongkrong yang cozy langsung saja ke KARNIV.012 di La Terrazza Summarecon Bekasi. Bagi pemburu daging enak dan steak yang empuk hanya ada di KARNIV.012 dari Altima Group.

Penulis : Tika Samosir

#Karnivor
#ManvsMeat
#Meat
#Steak

16 komentar:

Efi mengatakan...

Aku mau nyicipnya aja. Tapi kalau cepet-cepetan kayaknya kalah deh hahaaha

Riski Fitriasari mengatakan...

Kalau enggak pakai waktu, kayaknya bisa habis itu burger towernya, hehehe

Hanni Handayani mengatakan...

ya ampun, ga salah tuh burgernya, gede banget he he.. liatnya aja dah kenyang bener,

Sie-thi Nurjanah mengatakan...

Wuidiihh meat towernya itu bisa bikin kenyaaaang banget, terpikat samaa konsep tempatnya. Cozy dan instramable

Anisa Deasty Malela mengatakan...

Sedap sekali, mantaap size nya, semoga bisa mampir dan coba burger tingkatnya

Novitania mengatakan...

Wahhh dagingnya nampol banget ituuu kak. Tempatnya juga kece buat foto foto yaa

Dewi Nuryanti mengatakan...

Doyan sih steak meski ngga terlalu banget tp klo porsinya jumbo ya agak serem juga makannya. Nama tempatnya antimainstream ya, Karnivo mirip mirip karnivora wkwkwk. Tp keknya cozy tempatnya.

Melysa Luthiasari mengatakan...

Wah itu Burger meat towernya tinggi banget, bisa buat makan bertiga itu sih. Boleh lah dicoba kapan2 ke karniv.012

hida mengatakan...

Ngeliat meat burgernya serem juga ya segede gitu hehhehe. Tapi apa ada yg ngabisin semua ya?Kalo saya mah nyerah aja deh...

Leyla Hana mengatakan...

Ya ampuun kenyang makan steak deh. Buat yg lagi diet keto udah cocok nih makan daging terus.

Indri mengatakan...

Aku sering lewat Terazza tapi blom tau kalo ada Karnivor dan burger yang segede gitu. Boleh juga nih kapan-kapan mampir

mpo ratne mengatakan...

Wow gede banget, puas pastinya makan di sana. Tematik koboy tinggal nyari kuda dan bilang yihaa

Tika Samosir mengatakan...

Dear Mak Efi,

Iya Mak, daging satu kilo buat burger meet towernya. Saya juga pasti kalah Mba.
hehehehehe


Terima kasih,
Tika Samosir

Tika Samosir mengatakan...

Dear Mba Riski,

Iya Mba bisa lah habis menikmati keunikan suasana Karnivora nya. Tempatnya nyaman dan makanannya juga sangat bersahabat.

Terima kasih,
Tika Samosir

Tika Samosir mengatakan...

Dear Mba Hanni,

Ga salah lagi Mba daging sapi pilihan satu kilo Mba. Cocok buat makanan satu keluarga ya.


Terima kasih,
Tika Samosir

Tika Samosir mengatakan...

Dear Mba Siti,

Melihatnya saja sudah langsung kenyang ya Mba.
Peer banget untuk memakan sebesar meat tower. Yes suasana yang unik Mba.

Terima kasih,
Tika Samosir

HokBen+ (Plus) Hadirkan Inovasi Petualangan Kuliner Rasa ala Jepang yang Melezatkan dan Nikmati Suasana Baru Pertama di Indonesia

  𝗛𝗞ð—ļð—Ŋð—ēð—ŧ+ ð—Ģð—đ𝘂𝘀 Petualangan Rasa yang Melezatkan dan Nikmati Suasana Baru ð—Ģð—ēð—ŋ𝘁ð—Ūmð—Ū ð—ąð—ķ 𝗜ð—ŧð—ąð—žð—ŧð—ē𝘀ð—ķð—Ū Penikmat kuliner, p...